Penelitian Stimulus Dosen

JudulKAJIAN PENGARUH PEMBERIAN PUPUK ORGANIK CAIR PADA PERTUMBUHAN DAN HASIL PETERSELI (Petroselinum crispum) DENGAN SISTEM IRIGASI TETES
Nama HibahHibah Internal Penelitian
Nama ProgramPenelitian Kompetitif
Nama SkemaPenelitian Stimulus Dosen
Abstrak Peterseli merupakan jenis sayuran daun yang memiliki nilai ekonomi yang cukup tinggi di Indonesia, selain sebagai sayur ternyata tanaman ini juga berfungsi sebagai tanaman obat. Asal tanaman ini yaitu daerah Mediterania, di Indonesia sendiri tanaman ini belum cukup dikenal oleh petani sehingga memiliki peluang pasar cukup besar. Pada budidayanya peterseli perlu ditambahkan pupuk untuk memacu pertumbuhan, agar biaya budidaya tetap murah dan meningkatkan nilai jual maka memanfaatkan sampah rumah tangga sebagai bahan pupuk organik cair (POC) merupakan salah satu hal yang dapat dilakukan. Pada pengaplikasiannya POC dapat menggunakan irigasi tetes agar suplai pupuk ke tanaman secara bertahap sesuai kebutuhan tanaman. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pemberian POC dengan sistem irigasi tetes terhadap pertumbuhan serta hasil dari budidaya peterseli secara organik di lingkungan kampus UNIDA Gontor. Durasi penelitian berkisar ± 4 bulan yaitu bulan November 2020 hingga bulan februari 2021 yang dilakukan di greenhouse prodi Agroteknologi fakultas Sains dan Teknologi UNIDA Gontor Putri menggunakan Rancangan Acak Lengkap dengan 5 taraf perlakuan dan 4 ulangan sehingga menghasilkan 20 unit percobaan. Data hasil penelitian akan dianalisis dengan analisis sidik ragam, jika terdapat pengaruh nyata maka dilanjutkan dengan Uji Jarak Berganda Duncan. Kata kunci : Peterseli, irigasi tetes, pupuk organik cair, pertumbuhan dan hasil.
Pengusul Enik Akhiriana, S.P., M.P.
Anggota 1 Mahmudah Hamawi, S.P., M.P.
Anggota 2
Tahun Penelitian2020
Sumber DanaUNIDA GONTOR
Dana Non DiktiIDR 3.000.000,00