Program Kemitraan Masyarakat (PKM)

JudulELECTRICAL SAFETY EDUCATION “Upaya Penerapan K3 Listrik pada Operator Diesel PMDG”
Nama HibahHibah Internal Pengabdian kepada Masyarakat Berkerangka Islamisasi
Nama ProgramPenelitian Kompetitif
Nama SkemaProgram Kemitraan Masyarakat (PKM)
AbstrakPondok Modern Darussalam Gontor (PMDG) merupakan salah satu pesantren yang memerlukan asupan listrik besar untuk kegiatan sehari-hari, unit usaha maupun kegiatan besar yang diselenggarakan yaitu >200 Kv (Kilovolt) ampere. Penanggung jawab bagian diesel dan kelistrikan dibimbing oleh ustadz senior dan beranggotakan santri yang berganti di setiap periodenya (staff diesel dan kelistrikan/Staff ELDO). Santri dengan usia muda tentunya belum memperoleh pengetahuan dasar dan khusus terkait prinsip bekerja aman di kelistrikan, demikian halnya dengan penanggung jawab. Staff ELDO juga belum dilengkapi dengan Alat Pelindung Diri (APD) kelistrikan. Selain itu, pada Tahun 2020 pernah terjadi kebakaran di PMDG. Oleh karena itu, sebagai upaya antisipasi dan untuk mencegah dampak yang besar akibat kelistrikan maka perlu dilakukan edukasi prinsip bekerja yang aman di kelistrikan (Electrical Safety Education) pada staff ELDO PMDG. Metode kegiatan yaitu berupa sosialisasi prinsip bekerja yang aman di kelistrikan, pengadaan APD kelistrikan berupa sarung tangan listrik, sepatu (safety shoes), helm (safety helmet), body harness, safety belt (sabuk pengaman) dan wearpack serta poster APD kelistrikan, pendampingan praktek pemakaian APD, serta penilaian risiko menggunakan Hazard Identification and Risk Assessment (HIRA). Luaran berupa jurnal nasional terakreditasi “WARTA LPM”, draft buku saku K3 Listrik, publikasi di media massa online: unida.gontor.ac.id, video kegiatan di youtube: https://www.youtube.com/@prodik3772, peningkatan pengetahuan mitra ≥80% dan Hak Kekayaan Intelektual Poster dan Video.
Pengusul Eka Rosanti, S.ST., M.Si.
Anggota 1 Ratih Andhika Akbar Rahma, S.ST., M.Si.
Anggota 2 Bambang Setyo Utomo, M.I.Kom.
Tahun Penelitian2023
Sumber DanaUNIDA GONTOR
Dana Non DiktiIDR 7.500.000.00