Penelitian Kerjasama antar Perguruan Tinggi (PKPT)

JudulRANCANG BANGUN MODEL PEMBELAJARAN BAHASA ARAB BERBASIS VIDEO ANIMASI 2 DIMENSI PADA MATA PELAJARAN MUTHOLAAH DI PONDOK PESANTREN ALUMNI GONTOR
Nama HibahHibah Internal Penelitian
Nama ProgramPenelitian Kompetitif
Nama SkemaPenelitian Kerjasama antar Perguruan Tinggi (PKPT)
AbstrakPondok Modern Darussalam Gontor (PM Darussalam Gontor) sebagai salah satu pelopor lembaga pendidikan islam modern pertama, telah menginspirasi banyak alumninya untuk mendirikan pondok-pondok alumni Gontor di daerahnya masing-masing. Keberadaan pondok alumni Gontor sebagai penguat idealisme dan hegemoni Gontor sebagai pondok modern, sehingga memiliki visi, misi dan desain kurikulum yang senada dengan PM Darussalam gontor, salah satunya adalah penggunaan Bahasa arab sebagai bahasa ibu, baik di dalam pengajaran maupun percakapan sehari-hari. Salah satu pelajaran bahasa arab yang wajib diajarkan di Pondok pesantren alumni Gontor adalah Mutholaah. Mutholaah merupakan kumpulan hikayat/cerita berbahasa Arab, yang berguna untuk meningkatkan ketrampilan memahami, menguasai dan menghafalkan kosakata dan uslub-uslub bahasa Arab penting dalam bentuk cerita. Dalam pembelajarannya, materi ini diajarkan langsung menggunakan bahasa Arab tanpa terjemahan, ditambah dengan ketiadaan gambar atau media lain sebagai alat pembantu, sehingga tidak jarang menimbulkan kesulitan bagi pengajar dalam memahamkan materi tersebut kepada para santri/pelajar. Bertolak dari hal ini, maka, dibutuhkan suatu media pembelajaran untuk membantu memberikan kemudahan bagi para pengajar mutholaah dalam menerangkan setiap hikayat/cerita. Media berbasis video animasi 2 dimensi yang memiliki kelebihan audio visual yang lengkap baik dari segi tampilan gambar, warna maupun suara. Sehingga diharapkan mampu menjadi sebuah rangsangan bagi para santri untuk lebih tertarik dan semangat dalam belajar. Perancangan menggunakan metode research and development melalui langkah-langkah model waterfall dengan tahapan (1) Requirement, (2) Design, (3) Implementation, (4) Verification, (5) Maintenanace. Konten di dalam media ini menerapkan metode langsung tanpa menggunakan bahasa ibu (Indonesia). Pengujian media dilakukan melalui dua cara, pertama uji fungsionalitas media secara audio visual dan kesesuaian media dengan berbagai perangkat pemutar media, kedua Uji keseuaian fungsi dengan kebutuhan melalui penyebaran kuesioner kepada ahli Bahasa arab, dan para guru pengajar pelajaran mutholaah di pondok alumni gontor. Meskipun memiliki beberapa kelebihan, namun media ini hanya bersifat sebagai media ajar pembantu dan tidak bisa menggantikan peran dari pengajar yang sesungguhnya.
Pengusul Agus Yasin, S.Fil.I., M.Pd.I., Ph.D.
Anggota 1 Yoke Suryadarma, S.Pd.I., M.Pd.I.
Anggota 2 Faisal Reza Pradhana, S.Kom., M.Kom.
Tahun Penelitian2021
Sumber DanaUNIDA GONTOR
Dana Non DiktiIDR 19.990.000,00