Penelitian Dosen Pemula

JudulMarketing Public Relations Pemerintah Kabupaten Ponorogo dalam Meningkatkan Kunjungan Wisatawan Pasca Pandemi Covid 19
Nama HibahHibah Internal Penelitian
Nama ProgramPenelitian Kompetitif
Nama SkemaPenelitian Dosen Pemula
AbstrakPenelitian ini di latarbelakangi semakin membaiknya situasi pandemi yang mana perlahan-lahan kegiatan pariwisata di Indonesia mulai kembali normal. Kabupaten Ponorogo menjadi salah satu kabupten di Indonesia yang mengalami peningkatan jumlah wisatawan pada tahun 2022. Data dari Badan Pusat Statistik Kabupaten Ponorogo menyebutkan jumlah wisatawan yang berkunjung ke Ponorogo tahun 2022 sebanyak 589.268 orang, naik sebesar 3, 64% dibandingkan tahun 2021. Hal ini juga berdampak pada kontribusi pendapatan daerah yang diperoleh Pemerintah Kabupaten Ponorogo dalam periode Januari hingga 11 Desember 2022 yang mencapai 3,623 milyar di mana jumlah ini melampaui yang ditargetkan Pemerintah Kabupaten Ponorogo yakni 2,51 milyar. Berbagai macam upaya dilakukan Pemerintah Kabupaten Ponorogo dalam meningkatkan jumlah wisatawan pasca membaikanya situasi pandemi dan menurunnya kasus harian Covid 19 serta relaksasi kebijakan terkait pembatasan sosial. Salah satu cara yang dilakukan adalah dengan memanfaatkan marketing public relations. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui bagaimana marketing public relation Kabupaten Ponorogo dalam meningkatkan kunjugan wisatawan pasca covid 19. Luaran wajib yang dihasilkan dari penelitian ini berupa publikasi di jurnal nasional terakreditasi sinta 4 yaitu Jurnal Komunikasi Nusantara Tribhuwana Tungga Dewi (accepted/published)..
PengusulBambang Setyo Utomo
Anggota 1 Diah Rukmini, S.I.Kom., M.IKom.
Anggota 2
Tahun Penelitian2023
Sumber DanaUNIDA GONTOR
Dana Non DiktiIDR 0,00