Penelitian Kerjasama antar Perguruan Tinggi (PKPT)

JudulDESAIN MEDIA PEMBELAJARAN BAHASA ARAB BERBASIS VIDEO ANIMASI 2 DIMENSI PADA PELAJARAN MUTHOLAAH DI PONDOK PESANTREN ALUMNI GONTOR
Nama HibahHibah Internal Penelitian
Nama ProgramPenelitian Kompetitif
Nama SkemaPenelitian Kerjasama antar Perguruan Tinggi (PKPT)
AbstrakPondok Modern Darussalam Gontor (PM Darussalam Gontor) merupakan salah satu pelopor lembaga pendidikan islam modern pertama, telah menginspirasi banyak alumninya untuk mendirikan pondok-pondok alumni Gontor di daerahnya masing-masing. Keberadaan pondok alumni Gontor sebagai penguat idealisme dan hegemoni Gontor sebagai pondok modern, memiliki visi, misi dan desain kurikulum yang mirip dengan PM Darussalam Gontor, salah satunya adalah penggunaan Bahasa arab sebagai bahasa ibu, baik di dalam pengajaran maupun percakapan sehari-hari. Salah satu pelajaran bahasa arab yang wajib diajarkan di Pondok pesantren alumni Gontor adalah Mutholaah. Mutholaah merupakan materi keterampilan membaca (Maharatul Qiro'ah) yang tersusun dalam bentuk cerita atau qisoh berbahasa Arab. Tujuan dari materi ini adalah untuk meningkatkan ketrampilan membaca, memahami, menguasai dan menghafalkan kosakata dan uslub-uslub bahasa Arab penting. Dalam pembelajarannya, materi ini diajarkan langsung menggunakan bahasa Arab tanpa terjemahan, ditambah dengan ketiadaan gambar atau media lain sebagai alat pembantu, sehingga tidak jarang menimbulkan kesulitan bagi pengajar dalam memahamkan materi tersebut kepada para santri/pelajar. Bertolak dari hal ini, maka, dibutuhkan suatu media pembelajaran untuk membantu memberikan kemudahan bagi para pengajar mutholaah dalam menerangkan setiap materi yang berbentuk cerita tersebut. Dalam penelitian ini, peneliti merancang Media berbasis video animasi 2 dimensi yang memiliki kelebihan audio visual yang lengkap baik dari segi tampilan gambar, warna maupun suara sebagai media ajar dalam pengajaran Muthola'ah di Pondok Pesantren Alumni Gontor yang ada di kabupaten Ponorogo. Dengan adanya media ini diharapkan mampu menjadi sebuah rangsangan dan media interaktif bagi para santri untuk lebih tertarik dan semangat dalam belajar bahasa Arab khususnya materi Muthola'ah. Perancangan media ini menggunakan metode research and development melalui langkah-langkah model waterfall dengan limat tahapan, yaitu (1) Requirement, (2) Design, (3) Implementation, (4) Verification, (5) Maintenanace. Konten bahasa di dalam media ini menerapkan metode langsung (direct method) berbahasa Arab, tanpa menggunakan bahasa ibu (Indonesia). Pengujian media dilakukan melalui dua cara, pertama uji fungsionalitas media secara audio visual dan kesesuaian media dengan berbagai perangkat pemutar media, kedua Uji kesesuaian fungsi dengan kebutuhan melalui penyebaran kuesioner kepada ahli Bahasa arab, dan para guru pengajar pelajaran mutholaah di pondok alumni gontor di kabupatan Ponorogo. Penelian ini ditergetkan mencapai TKT 3, yaitu ketercapaian teknologi menengah berbasis pada media video animasi 2 dimensi. Adapun luaran wajib yang direncanakan adalah submited/accepted/published pada Jurnal Alsinatuna IAIN Pekalongan terindeks Sinta 2. Sedangkan luaran tambahan adalah diterbitkan dalam Prosiding Internasional dalam pertemuan/seminar bahasa Arab Internasional danatau menghasilkan Karya yang memiliki Hak Cipta (HakI) berupa media video animasi 2 dimensi berbahasa Arab.
Pengusul Yoke Suryadarma, S.Pd.I., M.Pd.I.
Anggota 1 Faisal Reza Pradhana, S.Kom., M.Kom.
Anggota 2 Azhar Amir Zaen, M.Ed.
Tahun Penelitian2022
Sumber DanaUNIDA GONTOR
Dana Non DiktiIDR 20.000.000,00